UPR Gelar Peringatan Hari Kartini Ke-143

PALANGKA RAYA/Corong Nusantara – Dharma Wanita Persatuan Universitas Palangka Raya (UPR) menggelar perayaan hari Kartini tahun 2022, dengan mengusung tema Dharma Wanita Persatuan UPR berperan dalam meningkatkan kualitas hidup perempuan menuju keluarga yang sehat, di Lantai 6 gedung Pusat Pengembangan Iptek dan Inovasi Gambut (PPIIG), jalan Hendrik Timang, Sabtu (21/5/2022).

UPR Gelar Peringatan Hari Kartini Ke-143
PERINGATI-Rektor UPR beserta Ketua DPW Dharma Wanita Persatuan UPR dan jajaran melaksanakan foto bersama dalam kegiatam peringatan hari Kartini ke -143, di gedung PPIIG UPR, jalan Hendrik Timang, Sabtu (21/5). (Tabengan, Novan)

Ketua Dharma Wanita Persatuan UPR Dra. Riap Susilawati M.Si dalam sambutannya menyampaikan bahwa perempuan memiliki peranan penting dalam berbagai aspek kehidupan, dimana peringatan hari Kartini ke -143 tahun 2022 menjadi momentum kebangkitan kaum perempuan Indonesia khususnya di civitas akademika UPR.
“Dharma Wanita persatuan UPR berkomitmen untuk mendukung pasangan masing-masing, dalam mewujudkan keluarga harmonis, bijaksana serta bersama-sama memajukan Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkuallitas sebagai bentuk dukungan dan peran penting seorang wanita dalam aspek kehidupan,” ucapnya.

Kendati demikian, ia berharap agar seluruh perempuan dilingkungan UPR dapat menjadi SDM yang handal.
“Perempuan harus mampu membangun mulai dari diri sendiri, keluarga, dan lingkungan sekitar, sehingga mereka dapat menjadi contoh teladan dimanapun mereka berada, termasuk menjadi sosok pendamping mampu memberikan bantuan semaksimal mungkin, serta mampu menjadi pigur yang membanggakan bagi keluarga,” ujarnya.
Disisi lain, Rektor UPR Dr. Andrie Elia, SE, M.Si, saat dibincangi Tabengan berharap agar para kartini atau kaum perempuan khususnya di lingkungan UPR terus meningkatkan kualitas dan daya saing, mengingat sekarang ini hampir tidak ada lagi perbedaan antara kaum perempuan dan laki-laki. Baik dari pimpinan Fakultas, guru besar, dan dosen.
“ini merupakan suatu prestasi yang patut dibanggakan. Dimana 50 persen pimpinan yang ada di seluruh Fakultas UPR berasal dari kaum perempuan. Oleh karena itu, saya selaku Rektor UPR mengucapkan selamat hari Kartini tahun 2022,” tandasnya
Kegiatan dibuka dengan menampilkan tarian khas Kalimantan Tengah (Kalteng), kemudian dilanjutkan sambutan-sambutan, pembacaan Biografi RA. Kartini, surat-surat Kartini, pemotongan tumpeng, hiburan dan sesi foto bersama antara Rektor, Wakil Rektor beserta seluruh pengurus Dharma Wanita persatuan UPR. Nvd

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *