PALANGKA RAYA/Corong Nusantara– Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) kembali menyalurkan bantuan bagi sejumlah wilayah yang terdampak bencana di Indonesia, sebagai bentuk rasa kepedulian terhadap sesama.
Hal ini disampaikan Sekretaris PMI Kalteng Hj Siti Nafsiah saat dikonfirmasi Tabengan via WhatsApp, Jumat (9/4/2021). Menurutnya, bantuan yang terkumpul melalui donasi senilai Rp228 juta telah disalurkan ke Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) yang sebelumnya terkena musibah gempa, dan Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) yang terkena musibah banjir bandang.
“Sebelumnya, PMI Kalteng membuka donasi bagi masyarakat yang ingin menyalurkan bantuan. Baik dalam bentuk pakaian, obat-obatan dan kebutuhan dasar lainnya, serta bantuan berupa uang yang bisa ditransfer melalui rekening untuk saudara kita yang terkena musibah bencana di Provinsi Sulbar dan Kalsel. Untuk bantuan berupa barang seperti pakaian, obat-obatan dan lainnya telah disalurkan beberapa waktu yang lalu dan alhamdulillah saat ini donasi uang yang berhasil terkumpul senilai Rp228 juta juga telah disalurkan,” ucapnya.
Wakil ketua Komisi III DPRD Kalteng yang membidangi Kesejahteraan Rakyat (Kesra) ini juga mengatakan, donasi senilai Rp228 juta tersebut dibagi menjadi 3 bagian. Sebesar Rp63 juta untuk Provinsi Sulbar yang disalurkan via transfer rekening, kemudian Rp147 juta untuk Provinsi Kalsel yang telah diserahkan langsung ke PMI Kalsel dan Rp18 juta untuk respons TDB (Tanggap Darurat Bencana) banjir di Kalsel beberapa waktu lalu.
“Kita berharap sumbangan ini bisa bermanfaat bagi saudara-saudara kita yang terdampak bencana,” pungkas Wakil Ketua Fraksi Partai Golongan Karya (Golkar) DPRD Kalteng ini. nvd