Komisi III Akan Kunker ke Kapuas

PALANGKA RAYA/Corong Nusantara – Jajaran Komisi III DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng) yang membidangi Kesejahteraan Rakyat (Kesra), kembali melaksanakan Kunjungan Kerja (Kunker) ke dalam daerah. Dimana kegiatan tersebut merupakan kegiatan kunjungan pertama Komisi III di awal tahun 2021.

Hal ini diungkapkan, Sekretaris Komisi III DPRD Kalteng Kuwu Senilawati, saat dibincangi Tabengan di gedung dewan, Selasa (19/1/2021). Menurutnya, tujuan kunjungan Komisi III kali ini ke Kabupaten Kapuas.

“Besok (hari ini-red) kita berencana untuk melaksanakan kunjungan ke Kabupaten Kapuas, dimana kunjungan ini merupakan agenda pertama Komisi III DPRD Kalteng di awal tahun 2021,” ucapnya.

Wakil rakyat dari Daerah Pemilihan (Dapil) I, meliputi Kabupaten Katingan, Gunung Mas (Gumas) dan Kota Palangka Raya ini juga mengatakan, tujuan dilaksanakannya kunjungan ke Kabupaten Kapuas adalah untuk meninjau sejauh mana pendistribusian Vaksin Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) dan proses vaksinasi yang telah dilakukan oleh pemerintah setempat.

“Tujuan kita adalah menjalankan fungsi pengawasan sesuai tupoksi Komisi III yang membidangi kesehatan. Yaitu melihat sejauh mana pendistribusian dan penggunaan vaksin Covid-19 disana,” tutup Srikandi dari Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Kalteng ini. nvd

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *