Grup Musik Joko In Berlin Angkat Tema Women Empowerment Di Lagu Barunya

Grup Musik Joko In Berlin Angkat Tema Women Empowerment Di Lagu Barunya

Corong Nusantara – Grup musik Joko in Berlin (JIB) mengawali kuartal 2022 dengan single barunya, “Raindrops”.

Single tersebut mengangkat tema Women Empowerment sekaligus menyampaikan pesan kepada perempuan untuk berkarya, bersikap positif dan percaya diri.

Tak hanya itu, Raindrops juga menyampaikan kepada para pria untuk lebih menghargai wanita.

Meskipun liriknya penuh dengan metafora dan makna yang dalam, “Raindrops” adalah lagu yang mudah didengar.

Joko in Berlin berharap lagu baru mereka bisa dinikmati masyarakat luas.

Musik “Raindrops” digubah, diaransemen, dan diproduseri oleh Popo Fauza. Sedangkan liriknya ditulis oleh Frans.

Setiap proses produksi lagu baru, anggota Joko in Berlin sudah memiliki “job desk” sendiri-sendiri.

Rekaman vokal Mellita dilakukan di studio 7OctaveMusic.

Untuk lagu ini terdapat extra live drum oleh Aditya Harrison, mulai dari pemilihan ukuran atau jenis snare, kick, overhead yang ditentukan oleh Willy Subakti dan direkam Studio Willy di Sukabumi.

Sedangkan untuk “post production” vokal ditangani langsung oleh Alena Wu.

Langkah terakhir penciptaan lagu juga tak kalah pentingnya, mixing & mastering selalu dilakukan oleh Willy Subakti, tim inti 7OctaveMusic.

Lagu ini dirilis di berbagai platform musik digital, dipromosikan di media sosial Instagram, TikTok, & Youtube resmi Joko in Berlin, serta didukung oleh 76 Rider & musisi indie lainnya seperti Shyclops, Maria Calista, Alena Wu, Riani Sovana, Tatlo , Berry St. .Loco, dan lainnya.

Joko In Berlin melakukan kampanye “Women Empowerment” bekerja sama dengan Kedutaan Besar Swedia Indonesia, dimulai dengan Showcase Online di kedutaan pada 3 Maret 2022.

JIB akan terus melakukan live show & kampanye “pemberdayaan perempuan” selama 3 bulan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *