Corong Nusantara – Mantan Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump tiba di New York City (NYC) untuk menjalani sidang dakwaan terkait pembayaran uang suap terhadap seorang bintang film dewasa Stormy Daniels pada 2016 lalu.
Trump dijadwalkan muncul di pengadilan pada pukul 14.15 waktu setempat, lapor Guardian.
Berangkat dari Palm Beach, Florida, Trump terbang dengan pesawatnya dan mendarat di Bandara LaGuardia New York pada Senin (3/4/2023) sore.
“MENUJU KE NEW YORK. BUAT AMERIKA HEBAT LAGI!!!,” tulis Trump di platform Truth Socialnya sebelum meninggalkan Florida, dikutip Al Jazeera.
Trump kemudian memposting cuplikan pendukung yang bersorak pada konvoinya di Florida dan meminta sumbangan untuk kampanye kepresidenannya.
Trump akan berhadapan dengan dewan juri yang dibentuk oleh jaksa wilayah Manhattan Alvin Bragg.
Bragg merupakan jakwa yang menjatuhkan dakwaan terhadap Trump minggu lalu.
Dalam dakwaannya, Trump diperkirakan akan difoto dan diambil sidik jarinya, tetapi tidak akan diborgol sesuai kesepakatan yang dicapai tim hukumnya dengan Bragg, kata pengacara Trump Joe Tacopina pekan lalu.
Detail penting dari kasus ini dapat terungkap sebelum Trump menginjakkan kaki di ruang sidang.
Organisasi media termasuk Washington Post, New York Times dan CNN telah mengajukan petisi kepada Hakim Juan Merchan untuk mempublikasikan dakwaan Bragg.
Dakwaan tersebut dilaporkan berisi lebih dari 30 dakwaan dan setidaknya satu kejahatan terkait dengan pembayaran uang suap yang ia fasilitasi kepada bintang film dewasa Stormy Daniels jelang pemilu 2016.
Mantan presiden mengatakan ia akan memberikan pidato setelah sidang, tetapi mungkin tidak dapat mengatakan semua yang ada di pikirannya.
Barikade di bangun di sepanjang Trump Tower
Selama akhir pekan, polisi mulai membangun barikade di sepanjang tepi trotoar di sekitar Trump Tower dan gedung Pengadilan Kriminal Manhattan.
Tak hanya di dua lokasi tersebut, aparat juga berjaga di beberapa ruang sidang lainnya.
Demonstrasi diperkirakan terjadi di lokasi tersebut.
“Petugas telah disiagakan dan departemen tetap siap untuk merespons sesuai kebutuhan dan akan memastikan semua orang dapat menggunakan hak mereka dengan damai,” kata Departemen Kepolisian New York dalam sebuah pernyataan.
Wali Kota New York City Eric Adams pada Senin (3/4/2023) memperingatkan pengunjuk rasa terhadap kekerasan atau kekacauan publik.
“Kendalikan dirimu. Kota New York adalah rumah kami, bukan tempat bermain untuk kemarahan Anda yang salah tempat,” kata Adams dalam sebuah pesan kepada calon “pengacau”.